Soal Ulangan K13 Kelas 6 Tema 2 Subtema 1 dan 2
Download naskah soal ulangan kelas 6 K-13 TEMA 2 PERSATUAN DALAM PERBEDAAN yang terdiri dari SUBTEMA 1 Rukun dalam Perbedaan, dan SUBTEMA 2 Bekerja Sama Mencapai Tujuan. |
Ulangan atau penilaian pada jenjang SD dan sederajat kelas 6 yang menggunakan Kurikulum 2013 (K13) terdiri dari Penilaian Harian (PH), Penilaian Tengah Semester (PTS), dan Penilaian Akhir Semester (PAS). PTS dan PAS semester 1 untuk kelas 6 SD/MI disesuaikan dengan kalender pendidikan yang ditetapkan oleh Dinas Pendidikan.
Dalam K-13 untuk kelas 6 SD/MI disediakan beberapa tema, setiap tema memiliki 3 subtema, dan setiap subtema terdiri dari 6 pembelajaran. Ulangan atau penilaian harian dilaksanakan setiap akhir subtema. Proses evaluasi berupa penilaian harian, PTS, dan PAS kelas 6 SD/MI dilakukan dengan pendekatan tematik.
Pemetaan Kompetensi Dasar (KD) kelas 6 sesuai Kurikulum 2013 perlu dilakukan karena dapat mempermudah dalam melakukan penilaian hasil belajar peserta didik, mempermudah membuat soal evaluasi, mempermudah dalam membuat kisi-kisi soal serta dapat mempermudah dalam melakukan analisis soal.
Lihat juga: Soal Ulangan K13 Kelas 6 Tema 1 Subtema 1 dan 2
Soal ulangan K13 kelas 6 terdiri dari beberapa KD muatan mata pelajaran, yaitu: PPKn, Bahasa Indonesia, Matematika, IPA, IPS, Seni Budaya dan Prakarya (SBdP). Soal ulangan semester 1 Kelas 6 SD/MI disusun berdasarkan kisi-kisi terdiri dari soal pilihan ganda, isian singkat, dan uraian.
Tema 1 yang digunakan pada semester ganjil Kelas 6 SD/MI sesuai K13 revisi terbaru yaitu: TEMA 2 PERSATUAN DALAM PERBEDAAN yang terdiri dari SUBTEMA 1 Rukun dalam Perbedaan, SUBTEMA 2 Bekerja Sama Mencapai Tujuan, dan SUBTEMA 3 Bersatu Kita Teguh
Berikut contoh soal ulangan kelas 6 SD/MI tema 2 subtema 1 dan 2
PPKn KD 3.4
2. Manfaat persatuan dan kesatuan bagi bangsa Indonesia adalah ...
A. kaya raya
B. rakyat sejahtera
C. ditakuti bangsa asing
D. memenangkan perang
4. Kerukunan dalam masyarakat akan tercipta jika kita saling ....
7. Sebutkan 3 upaya untuk menciptakan kerukunan di masyarakat!
Bahasa Indonesia KD 3.4
13. Kalimat lengkap adalah kalimat yang minimal mempunyai unsur subyek dan ....
15. Sebutkan 3 ciri kalimat efektif
16. Buatlah kalimat efektif yang mempunyai unsur SPOK!
IPA KD 3.3
19. Ciri khusus pada Rafflesia Arnoldi adalah ....
21. Pada punggung unta terdapat punuk bermanfaat untuk ....
23. Bagaimana cara cicak melarikan diri dari para predator?
IPS KD 3.4
25. Amerika menjatuhkan bom atom pada negeri Jepang sebanyak ....
A. 4 kali
B. 3 kali
C. 2 kali
D. 1 kali
28. Pertempuran Surabaya terjadi pada tanggal ....
32. Apa yang menyebabkan terjadinya peristiwa Bandung Lautan Api?
SBdP KD 3.3
33. Tari Lego-lego dari Kabupaten Alor NTT bermakna ....
A. persatuan
B. peperangan
C. pemujaan
D. keagamaan
38. Tari Dindin Bandindin adalah nama lain dari tari .....
39. Sebutkan 3 nama tari yang menggunakan pola lantai lurus!
Download Naskah Soal Ulangan Kelas 6 Tema 2 Subtema 1 dan 2
Selengkapnya naskah soal ulangan kelas 6 K13 TEMA 2 PERSATUAN DALAM PERBEDAAN yang terdiri dari SUBTEMA 1 Rukun dalam Perbedaan, dan SUBTEMA 2 Bekerja Sama Mencapai Tujuan, yang belum disertai dengan kunci jawabannya berformat .PDF dapat didownload melalui tautan berikut ini:
Untuk bahan persiapan anak-anak menghadapi ujian atau ulangan harian, ulangan tengah semester 1, khususnya kelas 6 dapat mengerjakan soal-soal latihan di atas yang belum disertai dengan kunci jawabannya. Selain kompetensi pengetahuan (KI 3), siswa juga harus menguasai kompetensi ketrampilan (KI 4).