Kalender Pendidikan Tahun Pelajaran 2020/2021 Provinsi Lampung
Download Kalender Pendidikan Provinsi Lampung tahun pelajaran 2020/2021. |
Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung telah mengeluarkan Kalender Pendidikan (Kaldik) Provinsi Lampung tahun pelajaran 2020/2021. Pedoman ini ditetapkan berdasarkan Keputusan Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung Nomor : 800/590/V.01/DP.1C/2020 tanggal 2 Maret 2020 hal Kalender Pendidikan dan Jumlah Jam Belajar Efektif di Sekolah Tahun Pelajaran 2020/2021.
Penyusunan kalender pendidikan tahun 2020/2021 ini berdasarkan Peraturan Menteri Pendidikan Nomor 51 tahun 2018 tentang Standar Isi dan mengacu dari berbagai peraturan perundang-undangan yang berlaku, serta hasil kesepakatan bersama melalui Rapat Koordinasi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung dan Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota se Provinsi Lampung serta seluruh KKKS SD, MKKS SMP, SMA, dan SMK Kabupaten/Kota Se Provinsi Lampung pada 2 Maret 2020.
Sesuai dengan Kalender Pendidikan Provinsi Lampung tahun pelajaran 2020/2021 dimulai tanggal 13 Juli 2020. Jumlah hari belajar sekolah efektif dalam 1 (satu) tahun sekurang-kurangnya 200 (dua ratus) hari dan sebanyak-banyaknya 245 (dua ratus empat puluh lima) hari belajar yang digunakan untuk kegiatan pembelajaran sesuai dengan kurikulum yang berlaku.
Jumlah jam belajar efektif jenjang Sekolah Dasar sesuai Kalender Pendidikan Provinsi Lampung tahun pelajaran 2020/2021 setiap minggu untuk kelas 1 dan 2 masing-masing minimal 26 jam pelajaran, dengan alokasi waktu 35 menit per jam pelajaran. Sedangkan untuk kelas 3 minimal 28 jam pelajaran. Untuk kelas 4, 5 dan 6 masing-masing minimal 32 jam pelajaran dengan alokasi waktu 35 menit per jam pelajaran.
Setiap sekolah wajib membuat kalender pendidikan yang merupakan penjabaran kalender pendidikan yang ditetapkan secara nasional berdasarkan keputusan menteri yang masih berlaku, atau kalender pendidikan yang ditetapkan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Lampung. Selengkapnya Kalender Pendidikan Provinsi Lampung tahun pelajaran 2020/2021 dapat didownload melalui link di bawah ini: