Modul Belajar dari Rumah untuk Kelas 6 Tema 2
Download file .PDF Modul "Ayo! Belajar dari Rumah" untuk Kelas 6 tema 2 Persatuan Dalam Perbedaan. |
Telah disusun Modul Aktif Kolaboratif Integratif untuk jenjang Sekolah Dasar kelas 6 sebagai model rujukan bagi kegiatan pembelajaran dalam masa Pandemi Covid 19. Modul Ayo Belajar dari Rumah! dapat membantu pelaksanaan pembelajaran jarak jauh (PJJ) secara daring atau online bagi guru kelas 6. Modul ini juga dapat menjadi panduan bagi guru, siswa dan orang tua ketika belajar di rumah.
Modul untuk kelas 6 disusun dalam beberapa rangkaian kegiatan pembelajaran. Kegiatan pembelajaran berbasis tema dan mapel dengan berbagai penyesuaian mengikuti pedoman pembelajaran di masa pandemi. Ada beberapa Kompetensi Dasar yang disesuaikan dan diusahakan untuk tidak berulang. Sehingga ada perbedaan dengan buku Tematik yang dipakai dalam kondisi normal.
Kompetensi Dasar yang akan diulang di semester 2 tidak diprioritaskan untuk dibahas di modul kelas 6 semester 1. Pada kurikulum 2013 (K-13) untuk tema 2 untuk kelas 6 adalah PERSATUAN DALAM PERBEDAAN dengan 3 subtema yaitu:
- SUBTEMA 1 Rukun dalam Perbedaan
- SUBTEMA 2 Bekerja Sama Mencapai Tujuan
- SUBTEMA 3 Bersatu Kita Teguh
Kompetensi Dasar (KD) Muatan Pelajaran Kelas 6 Tema 2
PKN (Pendidikan Kewarganegaraan)
3.4 Menelaah persatuan dan kesatuan terhadap kehidupan berbangsa dan bernegara beserta dampaknya.
Bahasa Indonesia
3.4 Menggali informasi penting dari buku sejarah menggunakan aspek: apa, di mana, kapan, siapa, mengapa, dan bagaimana.
Ilmu Pengetahuan Alam (IPA)
3.3 Menganalisis cara makhluk hidup menyesuaikan diri dengan lingkungan.
Ilmu Pengetahuan Sosial (IPS)
3.4 Memahami makna proklamasi kemerdekaan, upaya mempertahankan kemerdekaan, dan upaya mengembangkan kehidupan kebangsaan yang sejahtera.
Seni Budaya dan Prakarya
3.4 Memahami patung.
Modul ini juga dilengkapi dengan pembelajaran mata pelajaran Matematika, yaitu materi pokok operasi penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian yang melibatkan bilangan bulat negatif Modul pembelajaran dari rumah untuk kelas 6 tema 2 ini bisa dipergunakan secara utuh dan dapat pula diadopsi untuk disesuaikan dengan kondisi dan kebijakan pembelajaran di setiap satuan pendidikan.
Bagi Anda yang ingin memiliki file .PDF Modul "Ayo! Belajar dari Rumah" untuk Kelas 6 tema 2 Persatuan Dalam Perbedaan dapat mendownloadnya melalui link berikut ini:
Anda dapat mendownload modul pembelajaran untuk kelas 6 dan membagikannya ke anak-anak. Dengan memiliki modul pembelajaran akan mempermudahkan guru dan siswa untuk belajar. Modul belajar dari rumah ini sesuai dengan kurikulum yang disederhanakan menyesuaikan kondisi pandemi. Guru diharapkan mengembangkan ide-ide pembelajaran kreatif sesuai dengan situasi dan kondisi di lapangan.