Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Soal Penilaian K-13 Kelas 2 Tema 1 Subtema 1

Soal Penilaian K-13 Kelas 2 Tema 1 Subtema 1
Soal Ulangan Harian (UH) atau Penilaian Harian (PH) Kelas 2 SD/MI tema 1 adalah Hidup Rukun, dan Subtema 1 Hidup Rukun di Rumah.

Kelas 2 SD/MI sesuai Kurikulum 2013 (K-13) dalam proses belajar mengajar menggunakan metode tematik terpadu. Proses evaluasi berupa Ulangan Harian (UH) atau Penilaian Harian (PH). Ada 4 tema pembelajaran untuk kelas 2 SD/MI Kurikulum 2013 pada semester 1, yaitu tema 1 sampai 4.

Setiap tema terdiri dari beberapa kompetensi dasar muatan mata pelajaran. Setiap tema dibagi menjadi 4 subtema, dan setiap subtema terdiri dari 6 pembelajaran. Evaluasi dengan soal ulangan atau penilaian harian dilaksanakan setiap selesai subtema.

Lihat juga: Pemetaan Kompetensi Dasar (KD) KI-3 dan KI-4 Kelas 2 K-13

Kelas 2 SD/MI semester ganjil pada Kurikulum 2013 (K-13) tema 1 adalah Hidup Rukun, dan Subtema 1 Hidup Rukun di Rumah. Setiap subtema terdiri dari 6 pembelajaran lalu di akhir tema 1 subtema 1 ini akan dilaksanakan penilaian atau ulangan harian.

Kompetensi Dasar (KD) muatan pelajaran yang muncul pada kelas 2 SD/MI tema 1 Hidup Rukun, Subtema 1 Hidup Rukun di Rumah adalah sebagai berikut:

Pendidikan Kewarganeraan dan Pancasila
3.1 Mengidentifikasi hubungan antara simbol dan sila-sila Pancasila dalam lambang negara Garuda Pancasila

Bahasa Indonesia
3.1 Merinci ungkapan, ajakan, perintah, penolakan yang terdapat dalam teks cerita atau lagu yang menggambarkan sikap hidup rukun

Matematika
3.1 Menjelaskan makna bilangan cacah dan menentukan lambangnya berdasarkan nilai tempat dengan menggunakan model konkret serta cara membacanya

PJOK
3.1 Memahami variasi gerak dasar lokomotor sesuai dengan konsep tubuh, ruang, usaha, dan keterhubungan dalam berbagai bentuk permainan sederhana dan atau tradisional

Seni Budaya dan Prakarya
3.2 Mengenal pola irama sederhana melalui lagu anak-anak

Soal Penilaian K-13 Kelas 2 Tema 1 Subtema 1


Kerjakan soal-soal di bawah ini dengan benar!

A. PPKN KD 3.1

1. Melaksanakan ibadah, sesuai dengan Pancasila sila ke ….
A. satu
B. Dua
C. tiga



2. Gambar di atas adalah simbol dari sila Pancasila, yaitu sila ke ....

3. Masalah dalam keluarga dapat diselesaikan dengan cara . pengamalan Pancasila, sila ke ….

4. Kerja bakti membersihkan rumah bersama semua anggota keluarga merupakan pengamalan Pancasila, sila ke ….

5. Sebutkan 5 simbol sila Pancasila secara urut!


B. BAHASA INDONESIA INDONESIA KD 3.1

6. Ratna anak orang kaya. Temannya banyak karena ia tidak sombong. Ungkapan yang tepat untuk sifat Rara adalah ....
A. rendah diri
B. rendah hati
C. tinggi hati

7. Saat berkunjung ke rumah nenek, tak lupa kami membawa buah tangan.

Buah tangan artinya ….

8. Anak yang besar kepala akan dijauhi teman.

Lawan kata bergaris bawah adalah ….

9. ... yang membantumu mengangkat meja ini?

Kata tanya yang tepat untuk melengkapi titik-titik tersebut adalah ….

10. Buatlah satu kalimat dengan ungkapan "buah hati" dengan huruf tegak bersambung!


C. MATEMATIKA KD 3.1



11. Banyak kubus di atas adalah.
A. 364
B. 343
C. 334



12. Lambang bilangan di atas dibaca ....

13. 286 = ... ratusan + ... puluhan + ... satuan.

14. Pada bilangan 539, angka 3 menempati ....

15. Aku adalah bilangan yang terdiri dari tiga angka. Aku tersusun dari 8 satuan, 6 puluhan, dan 7 ratusan. Bilangan berapakah aku?


D. SBDP KD 3.2

16. Lagu "Satu-satu Aku Sayang Ibu dinyanyikan dengan ....
A. sedih
B. kecewa
C. riang

17. Panjang pendeknya nada dalam sebuah lagu disebut ....

18. Bunyi yang panjang terdengar lebih ....

19. Menyanyi dapat diiringi dengan ... tangan.

20. Apakah yang kamu ketahui tentang ritme?


E. PJOK KD 3.1



21. Gerakan yang dilakukan anak tersebut adalah ...
A. berjalan ke belakang
B. berjalan ke samping
C. berjalan ke depan

22. Gerak yang dilakukan dari satu tempat ke tempat lain disebut gerak ....

23. Posisi badan yang benar saat berjalan adalah ....

24. Saat berjalan sebaiknya bahu sedikit ditarik ke ....

25. Sebutkan 3 contoh gerak lokomotor!


Pembelajaran tematik untuk kelas 2 SD/MI terdiri muatan mata pelajaran PPKn, Bahasa Indonesia, Matematika, dan SBdP. Soal ulangan kelas 2 tema 1 subtema 1 Kurikulum 2013 di atas terdiri dari soal pilihan ganda, soal dengan dengan jawaban singkat dan soal uraian. Soal penilain disusun berdasarkan kisi-kisi indikator setiap KD muatan pelajaran yang muncul di tema subtema 1.

Semoga soal latihan penilaian harian kelas 2 SD/MI Kurikulum 2013 tema 1 Hidup Rukun, Subtema 1 Hidup Rukun di Rumah dapat menambah bank soal untuk bahan persiapan anak-anak menghadapi ulangan harian kelas 2 semester 1. Siswa dapat mengerjakan soal-soal latihan untuk penilaian KI-3 (aspek pengetahuan) di atas yang belum disertai dengan kunci jawabannya.