Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Kumpulan Soal dan Kunci Jawaban PTS Tematik Semester 1 Kelas 3


Penilaian Tengah Semester (PTS) atau dulu dikenal dengan Ujian Tengah Semester (UTS) semester 1 kelas 3 diselenggarakan pada September minggu akhir atau awal bulan Oktober. Cara evaluasi hasil belajar berupa PTS dilaksanakan dengan pendekatan tematik. Ini sesuai dengan yang diaplikasikan oleh Kurikulum 2013.


PTS ialah aktivitas yang dilakukan oleh guru untuk mengukur ketercapaian siswa setelah melaksanakan aktivitas pembelajaran selama separuh semester. PTS akan menjadi bagian evaluasi hasil belajar siswa. Selain bentuk evaluasi yang lain, seperti Penilaian Harian, Penilaian Tugas, dan Penilaian Akhir Semester (PAS).

Dalam Kurikulum 2013 (K-13) kelas 3 terdapat 8 tema. Masing- masing tema terdiri dari 4 subtema, dan masing-masing subtema ada 6 pembelajaran. PTS kelas 3 semester 1 terdiri dari 2 tema. SekolahDasar.Net akan membagikan kumpulan soal PTS Tematik semester ganjil kelas 3. Tema yang dipakai untuk PTS semester 1 kelas 3, yaitu:

Subtema 1 Ciri-ciri Makhluk Hidup
Subtema 2 Pertumbuhan dan Perkembangan Manusia
Subtema 3 Pertumbuhan Hewan
Subtema 4 Pertumbuhan dan Perkembangan Tumbuhan

Subtema 1 Manfaat Tumbuhan bagi Kehidupan Manusia
Subtema 2 Manfaat Hewan bagi Kehidupan Manusia
Subtema 3 Menyayangi Tumbuhan
Subtema 4 Menyayangi Hewan

Tujuan pelaksanaan PTS secara khusus untuk memperbaiki proses pembelajaran yang telah berjalan selama setengah semester. Mengetahui perkembangan hasil belajar dan mendiagnosis kesulitan belajar siswa. Tidak hanya itu,  PTS juga untuk memotivasi siswa dalam melaksanakan perbaikan hasil belajar.

Download Soal PTS Tematik Kelas 3 Semester 1 dan Kunci Jawabannya


Soal PTS Tematik kelas 3 semester ganjil terdiri dari beberapa Kompetensi Dasar (KD) muatan mata pelajaran: PPKn, Bahasa Indonesia, IPA, IPS, Seni Budaya dan Prakarya( SBdP). Soal-soal latihan penilaian tengah semester 1 (PTS) kelas 3 dan kunci jawaban dalam satu berkas .rar dapat didownload melalui tautan ini:


Soal latihan PTS semester 1 kelas 3 tematik terdiri dari soal pilihan ganda, isian pendek, dan soal uraian. Soal disusun bersumber pada kisi-kisi KD muatan mata pelajaran. Untuk berlatih anak dan koleksi bank soal kelas 3 dapat mengunduh kumpulan soal PTS 1 kelas 3 di atas yang sudah dilengkapi dengan kunci jawabannya.

Saat belajar, hendaknya cari juga soal-soal PTS lain di internet. Kumpulan soal PTS kelas 3 semester 1 di atas bisa dicoba. Soal latihan PTS semester 1 yang telah didownload juga bisa diprint. Dengan punya banyak bank soal, anak dapat menebak kemungkinan-kemungkinan soal yang muncul pada PTS. Anak juga mengenal berbagai tipe soal PTS.