Alokasi Waktu dan Jadwal Pelajaran Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka
Pada tahun pelajaran 2022/2023 yang akan dimulai 18 Juli 2022 mendatang, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (KemendikbudRistek) akan mengimplentasikan Kurikulum Merdeka. Materi yang diajarkan pada Kurikulum Merdeka lebih sederhana dan mendalam dibanding dengan kurikulum 2013.
Bahkan pada kelas 5 SD mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Ilmu Pengetahuan Sosial digabung. Selain itu, jam pelajaran (JP) mata pelajaran berkurang dialihkan ke projek penguatan profil pelajar Pancasila atau disingkat P5.
Lihat juga : Panduan untuk Orangtua! Inilah 5 Cara Mendidik Anak SD Kelas 5
Guru yang ditugaskan mengajar kelas 5 tentunya harus segera melengkapi administrasi kelasnya berupa jadwal pelajaran. Kurikulum Merdeka memiliki keunggulan dengan memberikan keleluasaan guru dalam mengajar sesuai tahapan capaian dan perkembangan murid.
Hal yang baru, kurikulum ini menggunakan pendekatan mata pelajaran. Total jam pelajaran dalam setahun untuk kelas 5 adalah 1512 JP dibagi menjadi 1260 JP untuk intrakurikuler dan 252 JP untuk Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila.
KemendikbudRistek telah melaksanakan Bimbingan Teknis atau Bimtek Implementasi Kurikulum Merdeka (IKM) dan segala macam perangkat pendukungnya supaya penerapan Kurikulum Merdeka di SD berjalan dengan lancar dan sukses.
Aplikasi Merdeka Mengajar juga disediakan bagi guru untuk membantu guru mengajar, belajar, dan berkarya sesuai dengan semangat Kurikulum Merdeka. Berikut struktur, rincian alokasi, dan jadwal pelajaran kelas 5 Kurikulum Merdeka berdasarkan sosialisasi dari Kemendikbudristek:
Download Contoh Jadwal Pelajaran Kelas 5 SD Kurikulum Merdeka
Mendikbudristek Nadiem Makarim menyebutkan salah satu keunggulan Kurikulum Merdeka adalah Pembelajaran melalui kegiatan proyek. Project based learning (PjBL) adalah pendekatan yang digunakan dalam Kurikulum Merdeka. Hal tersebut untuk memberikan kesempatan siswa aktif mengeksplorasi isu-isu aktual dan menyelesesaikan masalah-masalah berbekal pembelajaran-pembelajaran yang sudah diterima. Proyek ini untuk mendukung pengembangan karakter Profil Pelajar Pancasila.
Kemendikbudristek juga telah merilis dokumen Struktur Kurikulum Merdeka untuk SD yang dilengkapi dengan rincian alokasi waktu dan contoh jadwal mata pelajaran kelas 5 SD. Sekolah harus segera membuat jadwal pelajaran dengan melibatkan seluruh guru sebelum awal masuk sekolah.
Sebagai referensi, contoh jadwal ini bisa guru kelas 5 manfaatkan sebagai gambaran untuk menentukan kegiatan proyek. Alokasi waktu dan jadwal pelajaran kelas 5 SD Kurikulum Merdeka dapat didownload pada tautan berikut ini:
JADWAL PELAJARAN KELAS 5 KURIKULUM MERDEKA
Demikian informasi terkini dari SekolahDasar.Net terkait sturuktur, alokasi, dan contoh jadwal pelajaran kelas 5 Kurikulum Merdeka. Di kelas 5, selain mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial, mata pelajaran lain yaitu; Pendidikan Agama dan Budi Pekerti, Pendidikan Pancasila, Bahasa Indonesia, Matematika, Bahasa Inggris dan Muatan lokal. Semoga contoh jadwal pelajaran kelas 5 Kurikulum Merdeka di atas bisa menjadi referensi yang bermanfaat.