Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

Alur Tujuan Pembelajaran atau disingkat ATP akan menjadi istilah yang sering guru kelas 1 dengar dan gunakan pada Kurikulum Merdeka. Jika di kurikulum sbelumnya guru mengenal silabus maka di Kurikulum Merdeka istilah tersebut diganti dengan ATP atau Alur Tujuan Pembelajaran. Apakah yang dimaksud ATP dalam Kurikulum Merdeka?

Pengertian Alur Tujuan Pembelajaran (ATP)

Dalam bimbingan teknis implementasi Kurikulum Merdeka, sudah dikenalkan istilah Alur Pembelajaran (AP) dan Tujuan Pembelajaran (TP). Alur Pembelajaran (AP) merupakan rangkaian tujuan pembelajaran yang tersusun secara sistematis dan logis di dalam fase secara utuh dan menurut urutan pembelajaran sejak awal sampai akhir suatu fase. 

Lihat juga : Program Semester Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka

Alur Pembelajaran (AP) ini disusun secara linear seperti urutan kegiatan pembelajaran yang dilakukan dari hari ke hari untuk mengukur Capaian Pembelajaran (CP). Bagi guru kelas 1 harus memahami, fungsi Alur Pembelajaran (AP) adalah sebagai panduan bagi guru dan siswa untuk mencapai Capaian Pembelajaran (CP) di akhir fase tersebut.

Tujuan Pembelajaran (TP) adalah deskripsi pencapaian dari tiga aspek kompetensi yaitu; pengetahuan, keterampilan, dan sikap. Ketiga aspek tersebut bisa diperoleh siswa dalam satu atau lebih kegiatan pembelajaran. TP disusun secara kronologis berdasarkan urutan pembelajaran yang menjadi prasyarat menuju Capaian Pembelajaran (CP).

Download Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) Kelas 1 Kurikulum Merdeka

Kegiatan pembelajaran kelas 1 Kurikulum Merdeka dibagi menjadi dua yaitu; kegiatan intrakurikuler dan projek penguatan Profil Pelajar Pancasila (5P). Dalam Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) ada tiga komponen aspek yang harus dicapai, yaitu; kompetensi, konten, dan variasi. Untuk Capaian Pembelajaran di awal kelas 1 tidak menuntut siswa untuk bisa membaca dan menulis.

Mata pelajaran kelas 1 SD pada Struktur Kurikulum Merdeka yaitu; Bahasa Indonesia, Pendidikan Agama dan Budi Pekerti, Pendidikan Pancasila, Matematika, Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan, Seni dan Budaya, Bahasa Inggris, dan Muatan Lokal. Mata pelajaran Seni Budaya terdiri dari; Seni Musik, Seni Tari, Seni Rupa, dan Seni Teater.

SekolahDasar.Net akan berbagi file Alur Tujuan Pembelajaran (ATP) Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka semua mata pelajaran. Format ATP berupa kolom yang terdiri dari; Capaian Pembelajaran (CP), Tujuan Pembelajaran, Perkiraan Jumlah Jam, Kata/Frasa Kunci, Topik/Konten Inti, Penjelasan Singkat, Profil Pelajar Pancasila, serta Glosarium. File ATP kelas 1 dapat didownload melalui link berikut:

ATP KELAS 1 .RAR

ATP Kelas 1 SD Kurikulum Merdeka semua mata pelajaran di atas berformat MS Word. File-file ATP kelas 1 tersebut dikompres menjadi RAR. ATP disusun sesuai dengan fase implementasi Kurikulum Merdeka, yaitu fase A kelas I dan II, fase B kelas III dan IV, serta fase C kelas V dan VI. Demikian ATP kelas 1 Kurikulum Merdeka, semoga dapat bermanfaat, dapat melengkapi administrasi kelas atau perangkat pembelajaran guru kelas 1.