Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Soal Sumatif Akhir Semester 1 Kelas 4 Mapel Matematika

Soal Sumatif Akhir Semester 1 Kelas 4 Mapel Matematika

Guru SD khususnya mengajar kelas 4, SekolahDasar.Net akan berbagi contoh soal evaluasi untuk Kurikulum Merdeka. Soal yang dapat didownload ini berupa soal sumatif akhir semester 1 mata pelajaran (mapel) Matematika. Soal asesmen sumatif akhir semester ganjil kelas 4 Matematika ini juga bisa dimanfaatkan anak-anak untuk menghadapi asesmeen Kurikulum Merdeka atau dulu dikenal dengan penilaian akhir semester (PAS).


Sumatif Akhir Semester (SAS) pada Kurikulum Merdeka SD memiliki esensi maksud dan tujuan yang sama yaitu untuk mengukur tingkat pemahaman peserta didik pada mata pelajaran Matematika yang telah dipelajari selama satu semester. Soal sumatif akhir semester ganjil kelas 4 Matematika juga telah dilengkapi dengan kunci jawabanya. Berikut soal sumatif akhir semester 1 kelas 4 mapel Matematika Kurikulum Merdeka.

SOAL SUMATIF AKHIR SEMESTER GANJIL MAPEL MATEMATIKA KELAS 4

I. Berilah tanda (x) pada huruf a, b, c, atau d pada jawaban yang paling benar!

1. Jumlah 180 juta dan 840 juta adalah. . .
A. 960 juta
B. 1.010 juta
C. 1.020 juta
D. 1.200 juta

2. juta dan 350 ribu + 3 juta dan 150 ribu yaitu...
A. 7 juta 400 ribu
B. 7 juta 500 ribu
C. 8 juta 400 ribu
D. 8 juta 400 ribu

3. Selisih dari 23 triliun dan 17 triliun yaitu...
A. 3 triliun
B. 4 triliun
C. 5 triliun
D. 6 triliun

4. Pak Anton akan membangun rumah di kota Makmur. Biayanya adalah 1.100.000.000 rupiah untuk membeli lahan, dan 2.300.000.000 rupiah untuk pembangunan rumah. Biaya total yang harus dibayar Pak Anton adalah...rupiah
A. 3.400.000.000
B. 3.500.000.000
C. 4.300.000.000
D. 1.200.000.000

8. Perhatikan pernyataan berikut!

12 permen dibagikan kepada 6 anak. Setiap anak mendapatkan 2 permen. 12 permen dibagikan kepada 3 anak. Setiap anak mendapatkan 4 permen.

Apabila banyak anak berkurang setengahnya, maka jumlah permen yang diterima setiap anak akan....
A. berkurang menjadi setengahnya
B. bertambah menjadi 2 kali lipat
C. berkurang menjadi 2 kali lipat
D. bertambah menjadi setengahnya


11. Kartika memiliki 6 kardus dengan masing-masing 8 botol susu di dalamnya. Semua susu tersebut akan dibagikan kepada 4 orang. Banyak susu yang akan didapat setiap orang yaitu...
A. 8 botol susu
B. 10 botol susu
C. 12 botol susu
D. 16 botol susu

19. Hasil dan sisa pembagian antara 45 dan 7 yaitu...
A. 5 dan 2
B. 5 dan 3
C. 6 dan 2
D. 6 dan 3

22. Coki membagikan 48 pensil sama rata kepada 2 anak. Setiap anak akan memperoleh pensil sebanyak...
A. 12 buah
B. 14 buah
C. 16 buah
D. 18 buah°

23. Dina dan 5 temannya akan membuat 720 origami berbentuk ayam. Jika setiap anak membuat origami dalam jumlah yang sama, origami yang harus dibuat setiap anak yaitu...
A. 12
B. 15
C. 120
D. 150

29. Ada 433 orang siswa yang akan masuk ke kebun binatang. Harga tiket masuk 4.600 rupiah per orang. Perkiraan uang yang harus dibayar oleh semua siswa yaitu...
A. 1.000.000
B. 1.500.000
C. 1.800.000
D. 2.000.000

DOWNLOAD SOAL SUMATIF AKHIR SEMESTER GANJIL MAPEL MATEMATIKA KELAS 4

Selengkapnya soal asesmen sumatif matematika kelas 4 semester 1 Kurikulum Merdeka dapat Anda download. Soal asesmen ini merupakan soal–soal terbaru yang berasal dari kumpulan materi Kurikulum Merdeka SD. Bagi guru atau orang tua yang membutuhkan soal SAS semester 1 mapel Matematika Kelas 4 SD dapat mendownload file word melalui link di bawah ini:


Soal asesmen sumatif akhir semester ganjil Matematika kelas 4 dapat dijadikan bahan referensi untuk menguji kompetensi pengetahuna siswa dalam menghadapi Ulangan Sumatif. Soal latihan ini juga dapat dimanfaatkan anak-anak kelas 4 untuk mempersiapkan pelaksanaan Sumatif Akhir Semester Ganjil.